Upacara Penurunan Bendera
Posted by didik on Aug 17, 2010 in Berita Indonesia | 0 comments

Upacara Penurunan Bendera. Berita terbaru, Upacara penurunan bendera Merah Putih di halaman Istana Merdeka, Jakarta, berlangsung Selasa petang (17/8). Presiden Susilo Bambang Yudhoyono bertindak sebagai inspektur upacara dalam acara ini. Komandan upacara bendera adalah Kolonel Infanteri Doni Munardo.
Upacara ditandai penurunan bendera Merah Putih oleh pasukan pengibar bendera pusaka (Paskibraka) sebelum diserahkan kepada inspektur upacara. Pembawa baki duplikat Sang Saka Merah Putih adalah Titis Wardiyani (15) pelajar SMKN 2 Pengasih, Kabupaten Kulon Progo. Titis terpilih menjadi anggota Paskibraka Tingkat Nasional mewakili Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta.
Sebelumnya, Presiden memimpin upacara peringatan detik-detik proklamasi ke-65 Kemerdekaan Indonesia, di Istana Merdeka Jakarta, pagi tadi. Upacara peringatan detik-detik kemerdekaan itu dibuka dengan tembakan salvo dari pasukan artileri ditembakkan sebanyak 17 kali dan bunyi sirene.
Berikan Komentar Anda Mengenai Upacara Penurunan Bendera