Seminggu, Call Center TKI Diserbu 25 Ribu Pengaduan – Berita Terbaru, Dalam rangka meningkatkan pelayanan kepada masyarakat khususnya terkait masalah Tenaga Kerja Indonesia (TKI), Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BNP2TKI) mengadakan pelayanan Call Center pusat pelayanan pengaduan Tenaga Kerja Indonesia (TKI).
Belum juga genap seminggu diresmikan, Call Center tersebut langsung diserbu 25.000 pengaduan. Namun, Kepala BNP2TKI Jumhur Hidayat menduga pengaduan itu disinyalir hanya sekadar iseng. Jumhur juga menuding wartawan ikut ‘mengerjai’ call center yang baru diresmikannya itu. “Nggak apa-apa, itu juga mungkin wartawan, pengen mengecek kebenaran,” kata Jumhur seusai acara pelepasan TKI, di Gedung BNP2TKI, Jakarta, Jumat (1/7/2011).
Menurutnya, dari 25.000 pengaduan yang diterima call center TKI tersebut, bertujuan untuk memastikan kebenaran pusat pelayanan TKI tersebut. “25 ribu telepon memang banyak yang cuma coba-coba saja,” tegasnya.
Seperti diketahui, pusat pelayanan pengaduan TKI 24 Jam ini diresmikan oleh kepala BNP2TKI, Jumhur Hidayat, Senin (27/6/2011) lalu. Layanan ini dilakukan untuk menerima laporan tentang seluruh masalah TKI.
Facebook comments: