Ngaku Perjaka, Ruhut Sitompul Dilaporkan Istri Ke Mabes Polri

Ngaku Perjaka, Ruhut Sitompul Dilaporkan Istri Ke Mabes Polri

HarianBerita – Anna Rudhiantiana Legawati, Istri anggota DPR dari fraksi Demokrat Ruhut Sitompul baru saja melaporkan suaminya ke Mabes Polri. Ana melaporkan Ruhut menyangkut masalah pengakuan suaminya yang menyatakan ia masih perjaka saat menikah dengan wanita lain.

“Hari ini Ibu Anna yang masih istri sah Ruhut Sitompul, akan melaporkan ke Mabes Polri,” kata Hotman Paris sebagai kuasa hukum Ana, di Mabes Polri, Jl Trunojoyo, Jakarta, Senin, 11/7/2011.

Seperti pantauan waratawan, Ana dan Hotma Tiba di Mabes Pori pukul 11.05 WIB. Anna menjelaskan bahwa ia dan suaminya telah menikah sejak tahun 1998 di Sydney, Australia. Namun tahun 2008, Ruhut menikah lagi dengan seorang wanita bernama Diana.

“Sehubungan dengan pernikahan dia (Ruhut) yang mengaku masih jejaka yang dulu dibilang kumpul kebo. Dia itu namanya Diana,” ujar Anna seperti dikutip dari pemberitaan online detikcom.

Dengan adanya laporan ini, pihak dari Ruhut Sitompul belum mau bicara. Seperti diketahui sebelum menjadi wakil rakyat, Ruhut dikenal sebagai aktor dan advokat. Dia kini menjabat sebagai anggota Komisi III DPR dan Ketua Departemen Komunikasi dan Informasi Partai Demokrat (PD).

Facebook comments:


Tag : Ngaku PerjakaRuhut Sitompul Dilaporkan Istri Ke Mabes Polri
Berikan Komentar Anda Mengenai Ngaku Perjaka, Ruhut Sitompul Dilaporkan Istri Ke Mabes Polri

Leave a Reply