Cara Intim. Berita Terbaru, Agar hubungan intim dapat berlangsung dengan baik dan tahan lama, kita harus mempelajari faktor-faktornya dan cara-caranya. Intim adalah hubungan yang dilakukan oleh suatu pasangan dewasa yang sudah sah statusnya sebagai suami istri. Banyaknya persoalan yang terjadi dalam berhubungan menjadi faktor yang dapat mempengaruhi kenyamanan hubungan. Maka dari itu, anda dapat lebih sedikit tahu tentang cara-cara Intim agar tahan lama, pasangan anda terpuaskan, dan selalu bergairah.
Berikut adalah cara-cara yang baik untuk Intim:
1. Santai, dalam berhubungan ibaratnya sama dengan air yang mengalir. Berjalanlah dengan adanya tanpa paksaan, dan spontan. Itu akan membuat anda rileks dan santai dalam melakukan hubungan. Jalani saja sepenuh hati dan nikmati sepenuhnya saat anda bercinta. Mintalah pada pasangan anda untuk membantu anda melakukan orgasme.
2. Komunikasi, hal ini tidak hanya berupa urusan rumah tangga, tetapi saat bercinta pun komunikasi harus tetap terjaga, tidak perlu ada yang ditutupi dan terbebani. Bicarakanlah keinginan anda dan janganlah ragu untuk mengatakannya karena saat anda bercinta, pikiran anda bisa terbebani dan tidak akan fokus dalam kegiatan bercinta anda.
3. Hasrat, dalam kehidupan rumah tangga biasanya dalam belasan tahun anda akan terasa bosan melakukan hubungan dengan pasangan anda, karena anda sudah anggap ini rutinitas biasa. Hal itu dapat membuat hasrat untuk bercinta berkurang dan menurun. Jangan sampai itu terjadi, meski anda sudah lama berumah tangga ataupun sudah tua, sesekali ajak pasangan anda berdua, cari suasana berbeda tidak perlu ke luar negeri misalkan sambil bertamasya ke pantai, menginaplah 1 atau 2 hari, bercintalah dengan pasangan anda dengan suasana berbeda itu dapat mengatasi kejenuhan. Pikirkanlah bahwa anda sama dengan belia dan remaja lainnya masih segar. Jangan lupa jaga terus kemesraan anda!!!.
4. Percaya Diri, Jika anda tidak percaya diri dengan kecilnya penis anda, kecilnya payudara anda dapat menurunkan kualitas anda saat bercinta. Merasa tidak sempurna dapat membuat kepuasan anda dan pasangan anda tidak terpuaskan. Ingatlah setiap manusia tidak ada yang sempurna punya kekurangan dan kelebihan. Jangan merasa minder dengan tubuh anda, tunjukkanlah kelebihan anda agar anda dapat percaya diri dan gairah anda meningkat kembali.
5. Jauhi Stress, pasangan manapun pasti ingin melakukan hubungan itu dengan santai tanpa ada beban. Nah ini, bisa saja sebagai obat stress buanglah emosi anda dengan terkendali saat bercinta.
6. Variasi gaya, anda dapat mempelajari tentang gaya dan teknik saat anda bercinta seperti kamasutra, itu berguna untuk menghindari kejenuhan dan kebosanan atau monoton dalam berhubungan. Lakukanlah beberapa variasi posisi, itu dapat membuat anda bertahan lama.
7. Jaga kesehatan, jika anda merasa capek atau lelah sebaiknya jangan anda paksakan untuk berhubungan. karena berhubungan itu perlu energi yang maksimal. jagalah stamina tubuh, makan yang teratur, bergizi dan seimbang. Itu tentu saja akan membuat anda bisa bertahan lama.
Facebook comments: