Barca Inginkan Fabregas
Posted by didik on Jul 25, 2010 in Berita Olahraga | 0 comments

Barca Inginkan Fabregas. Berita terbaru, Masih jauh harapan Barcelona untuk menggaet kapten Arsenal Francesc Fabregas. Meski demikian, Los Blaugrana dan Fabregas sendiri diklaim telah mencapai kesepakatan terkait kontrak personal andaikata gelandang andalan The Gunners itu benar-benar hengkang dari Emirates Stadium.
Kesepakatan dimaksud adalah kontrak kerja Fabregas di Nou Camp yang berdurasi selama lima musim. Dalam setiap musimnya Fabregas bakal mendapat bayaran atau gaji yang mencapai 7 juta euro atau sekitar Rp 82 miliar.
Sampai sejauh ini, Arsenal tetap ngotot tidak akan melepaskan Fabregas ke pangkuan mantan klubnya itu. Selain kedua klub tidak menemui kesepakatan soal fee transfer, manajer The Gunners Arsene Wenger masih tetap membutuhkan kontribusi Fabregas di musim depan. Rencananya, di pekan ini, Wenger dan Fabregas akan bertatap muka. Pertemuan yang dipastikan akan memberi kejelasan terkait status Fabregas di musim depan.
Berikan Komentar Anda Mengenai Barca Inginkan Fabregas