Ari Lasso Manggung di Nikahan Shanti

Ari Lasso Manggung di Nikahan Shanti

Ari Lasso Manggung di Nikahan Shanti. Berita terbaru, Shanty dan suaminya, Sebastian Paredes, akan menggelar pesta rakyat, Minggu (1/8/2010) malam, untuk menebar kebahagiaan pernikahan mereka kepada masyarakat sekitar Sukabumi. Dalam pesta tersebut, Shanty akan menggandeng sesama penyanyi, Ari Lasso, untuk menggoyang Sukabumi.
Ari Lasso Manggung di Nikahan Shanti
“Nanti juga ada pesta rakyat dengan mengundang Ari Lasso. Dia teman lama banget sejak masih jadi vokalis Dewa19. Dia yang pintar mengomandoi massa, dalam jumlah yang banyak,” kata Shanty di Hotel Salabintana, Sukabumi, Jawa Barat, Minggu ini (1/8/2010).

Shanty agaknya serius merancang pesta rakyat itu. Nantinya, para warga sekitar bisa hadir tanpa dipungut biaya sepeserpun. Padahal, perhelatan tersebut terbilang besar dengan panggung yang hampir menyerupai panggung festival musik Soundrenaline. “Panggungnya gede banget kayak panggung Soundrenaline. Ini untuk memberikan hiburan buat masyarakat Sukabumi. Siapa saja boleh datang,” jelasnya.

Dipilihnya Sukabumi bukan tanpa alasan. Shanty mengakui, dirinya memang sudah lama berangan-angan ingin menggelar hajatan pernikahan di kampung halamannya itu. “Saya dari dulu enggak suka kawinan di ballroom, orang datang lalu pulang. Saya penginnya yang akrab, sejuk. Dari dulu pengin kawin di kampung, bukan di Jakarta. Maklum, gadis kampung. Pokoknya, happy-happy di wedding kami,” ujarnya.


Tag : Ari Lasso Manggung di Nikahan Shanti
Berikan Komentar Anda Mengenai Ari Lasso Manggung di Nikahan Shanti

Leave a Reply

Harian Berita Index Of:

pernikahan santi, pernikahan penyanyi santi, santi menikah, pernikahan santi sebastian, Santi menika, santhi menikah, pernikahan santi penyanyi, artis santi menikah, berita terbaru shanty, berita tentang shanti, berita santi nikah, berita santi menikah, Berita pernikahan santi, berita pernikahan artis santi, sukabumi dan santi